Seminar Motivasi, Pelatihan Motivasi, Training Motivasi, Pembicara Seminar Motivasi

Motivator Indonesia Ippho Santosa Ingatkan Tentang Keluarga (Pesan Terbaik)

Motivator Indonesia, Motivator Terbaik, Motivator Bisnis



Sebagai motivator Indonesia, saya sering mengingatkan, "FAMILY itu mestinya dimaknai dengan Father And Mother, I Love You." Kata 'cinta' mungkin jarang diucapkan bahkan tak pernah diucapkan. Namun hendaknya setiap hari dibuktikan. Kalau dibuktikan, itu baru cinta namanya.


Masih ingat kisah Malin Kundang? Masih? Kisah itu adalah fiktif (tidak nyata), namun pesannya benar (nyata). Apabila seorang anak sudah durhaka, maka hidupnya akan ‘membatu’. Saya ulang, ‘membatu’. 

motivator-indonesia-ippho-santosa-motivator-terbaik-motivator-bisnis

Maksudnya, tidak bergerak ke mana-mana alias begitu-begitu saja. Yang perlu digaris-bawahi tebal-tebal, orangtua itu baik atau tidak, kaya atau tidak, seiman atau tidak, tugas kita adalah berbakti. Sungguh-sungguh berbakti. Sepenuh hati.

Guru saya pernah berpesan, "Durhaka mengundang petaka, berbakti mengundang rezeki. Insya Allah itu pasti." Dulu, saya tak paham apa maknanya. Setelah sekian lama, barulah saya apa maknanya.

Begitu kita berbakti, itu akan memudahkan urusan-urusan kita. Rezeki? Hm, jangan ditanya. Semakin tercurah. Dengan kata lain, mencintai orangtua yang dilanjutkan dengan berbakti kepada orangtua, pada hakikatnya adalah untuk kita. Bukan untuk siapa-siapa.

Saya harap Anda setuju dengan saya. Semoga berkah berlimpah!





Motivator Indonesia, Motivator Terbaik, Motivator Bisnis

5 komentar:

  1. Luar biasa Mas,,,semoga diberikan kesehatan,keberkahan,keteguhan iman,dan kekayaan berlimpah Amin,ya Allah.

    BalasHapus
  2. Luar biasa Mas,,,semoga diberikan kesehatan,keberkahan,keteguhan iman,dan kekayaan berlimpah Amin,ya Allah.

    BalasHapus
  3. "FAMILY itu mestinya dimaknai dengan Father And Mother, I Love You."

    BalasHapus
  4. Mari kita terapkan di keluarga kita masing-masing

    BalasHapus
  5. Durhaka mengundang petaka, berbakti mengundang rezeki

    Mari beenbeen akti sepenuh hati..

    Father and Mother, I Love You ^-^

    BalasHapus